Dominasi Marquez begitu kentara sepanjang pekan balapan MotoGP Aragon 2024. Ia memuncaki klasemen catatan waktu di semua sesi latihan serta merebut pole position di Sirkuit MotorLand Aragon.
Hebatnya lagi, Marquez merebut kemenangan di Sprint Race dengan cara memimpin lomba dari start hingga finis. Cara yang sama ditempuhnya untuk memenangi balapan utama pada Minggu 1 September 2024 malam WIB.
Frankie Carchedi lalu membongkar rahasia mengapa Marquez bisa dominan di Aragon sepanjang akhir pekan. Apalagi, kondisi trek berubah-ubah akibat cuaca yang juga kerap berganti dari hujan ke kering.
"Kami melakukan banyak perubahan di akhir pekan ini ketimbang yang lain. Hujan, tetapi Anda menjalani sesi saat kering, level daya cengkeramnya tentu berubah,” kata Carchedi, dilansir dari Crash.
“Dari latihan bebas satu sampai kualifikasi, semua (setelan)nya berbeda. Balapan adalah yang tersulit karena tidak ada sesi yang kering sebelumnya,” tegas Carchedi.
Baca juga:
Tonton Full Race MotoGP
Tonton juga:
Live Streaming MotoGP
Tonton juga:
Live Streaming WSBK
"Ada 3-4 tikungan yang grip-nya sangat kurang. (Di) tikungan 9-10 terlihat basah. Dia melakukan sesuatu yang berbeda dari pembalap lain,” ucap Carchedi.
Lebih lanjut, mantan kepala kru Joan Mir di Suzuki itu menyebut Marquez melakukan hal yang berbeda dibanding pembalap lain. Pria berusia 31 tahun tersebut ternyata banyak melaju di jalur balap yang berbeda jauh dari rival-rivalnya.
Gaya balap yang berbeda itu sukses membantu Marquez mengakhiri dahaga kemenangan yang terakhir kali diraih di Misano pada Oktober musim 2021 lalu.
"Cara dia masuk ke tikungan. Kecepatannya saat masuk tikungan dan bagaimana dia mengatur gas (itu yang berbeda),” tutur Frankie Carchedi.
Balapan ke-13 musim ini akan berlangsung dari tanggal 6 - 8 September di sirkuit Misano, Italia. GP mania bisa menyaksikan live streaming MotoGP Aragon 2024 di sini 👇